Ditlantas Polda Sumatera Utara Lakukan Pengecekan Kesiapan Jalur Lalu Lintas di Objek Wisata Samosir

Samosir.Matalensa.co.id.PANGURURAN – Dalam rangka memastikan keselamatan wisatawan dan kelancaran arus lalu lintas di kawasan wisata, Ditlantas Polda Sumatera Utara bersama instansi terkait melakukan pengecekan kesiapan jalur lalu lintas di sejumlah objek wisata di Kecamatan Harian, Kabupaten Samosir.
Kegiatan ini dilakukan di beberapa objek wisata seperti Bukit Sibea-bea, Bukit Holbung, Menara Pandang Tele, dan Air Terjun Efrata. Tim pengecekan meninjau kondisi jalan, fasilitas parkir, dan potensi kemacetan di setiap lokasi.
Dari hasil pengecekan, beberapa rekomendasi disampaikan oleh para pemangku kepentingan, seperti penguatan personel, penerapan tarif parkir progresif, dan penambahan rambu-rambu larangan parkir. Selain itu, juga disarankan pengadaan mobil derek untuk mengantisipasi kendaraan wisatawan yang mogok di jalur menanjak.
Langkah-langkah ini diharapkan dapat meningkatkan keselamatan dan kenyamanan wisatawan yang berkunjung ke Samosir, terutama menjelang musim liburan lebaran tahun 2025.
(Ranto.S)