Polres Samosir Himbau Masyarakat Dan Wisatawan Lebih Berhati – hati

Samosir.Matalensa.co.id.PANGURURAN – Polres Samosir meningkatkan pengamanan dan pelayanan kepada masyarakat dan wisatawan di hari Minggu musim liburan ini. Kegiatan ini melibatkan berbagai upaya, seperti patroli, pengamanan arus latar, pengamanan ibadah Minggu di gereja, pengecekan situasi pelabuhan kapal, pelayanan informasi, serta pengawasan di lokasi jalan longsor.
Personel Polres Samosir dan Polsek Simanindo melakukan pengecekan situasi di Pelabuhan Kapal Feri Tao Toba Tomok, serta melakukan pengamanan ibadah Minggu di berbagai gereja. Mereka juga melakukan pengecekan jalan lingkar Pulau Samosir yang menghubungkan Kecamatan Simanindo dengan Kecamatan Onanrunggu, yang saat ini tidak dapat dilalui akibat longsor.
Polres Samosir juga mengimbau masyarakat dan wisatawan untuk berhati-hati, terutama saat melintasi jalur darat Tele yang kabut tebal mengurangi jarak pandang. Mereka juga diingatkan untuk memarkirkan kendaraan di lokasi yang disediakan dan menghindari parkir di Jembatan Tano Ponggol.
(Ranto.S)