Kapolres Samosir Pimpin Upacara Kenaikan Pangkat

Kapolres Samosir Pimpin Upacara Kenaikan Pangkat
Bagikan :

Samosir.Matalensa.co.id.PANGURURAN – Sebanyak 14 personel Polres Samosir menerima kenaikan pangkat pada 2 Januari 2025. Kenaikan pangkat ini mencakup berbagai tingkatan, yaitu dari BRIPDA ke BRIPTU, BRIPTU ke BRIGPOL, BRIGPOL ke BRIPKA, BRIPKA ke AIPDA, AIPDA ke AIPTU, IPTU ke AKP, dan AKP ke KOMPOL. Kapolres Samosir, AKBP Yogie Hardiman, memimpin upacara ini dan menyampaikan ucapan selamat serta apresiasi kepada para personel yang telah memenuhi syarat untuk menerima kenaikan pangkat. Beliau juga menekankan pentingnya menjaga profesionalisme, integritas, dan keimanan dalam menghadapi tantangan tugas ke depan.

(Ranto.S)

Redaksi Mata Lensa

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *