Antisipasi Laka Lantas, Polsek Pangururan Tambal Jalan Berlobang

Antisipasi Laka Lantas, Polsek Pangururan Tambal Jalan Berlobang
Bagikan :

Samosir.Matalensa.co.id.PANGURURAN – Langsung di pimpin Kapolsek Pangururan beserta personil turun perbaiki atau menambal jalan berlubang di Kota Pangururan. Aksi ini sebagai wujud Polri yang Presisi dan Humanis, Kapolsek Panguruan AKP Marlen Sitanggang dan personilnya turun ke lokasi jalan yang berlubang di Kota Pangururan.

Kedatangan Kapolsek dan Personil tersebut, dengan tujuan gerak cepat, melakukan tindakan dari hal yang kecil, yang jika tidak dilakukan bisa membahayakan keselamatan pengguna jalan umum.

Kapolsek Panguran beserta personilnya dibantu masyarakat sekitar, melakukan penambalan jalan yang berlubang lebar tepatnya diJalan Pastor Radboud Watereus, Simpang 3 Bank BRI Pangururan Desa Pardomuan I Kecamatan Pangururan Kabupaten Samosir, Minggu (26/6/22).

Terlihat Kapolsek AKP Marlen Sitanggang, didampingi AIPTU Awalludi Ps. Kanit Reskrim, Bripka MT. Tindaon Bhabinkamtibmas, Bripka Inmas Wijayanto Ps. Kanit Intelkam Polsek, dan Briptu Tharmizi Purba Bhabinkamtibmas Polsek Pangururan.

Kapolsek mengatakan,

“kita lakukan ini, karena kerusakan jalan yang berlubang sangat membahayakan pengendara yang melintas disini,” ungkapnya.

“Dimana posisi, jalan yang berlubang tersebut adalah jalan umum dan persimpangan tiga”.

“Jika tidak segera dilakukan penambalan bisa saja terjadi kecelakaan yang dapat menimbulkan korban materil dan korban jiwa”.

“Semoga saja,dapat perhatian pemerintah daerah, jalan-jalan yang berlubang segera ditambal, karena jika tidak itu sangat membahayakan,” ucap Marlen.

(Ranto.S)

Redaksi Mata Lensa

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *