Polsek Palipi Samosir Tindak 21 Siswa Pembolos

Polsek Palipi Samosir Tindak 21 Siswa Pembolos
Bagikan :

Samosir.Matalensa.co.id.PANGURURAN – dipimpin oleh Kapolsek AKP Parlindungan Sinaga, Polisi melakukan patroli “Kasih Sayang” untuk mencegah kenakalan remaja di Kecamatan Palipi, Kabupaten Samosir.

Patroli dilakukan pada Kamis, pukul 10.00 WIB, di Desa Pallombuan.
Petugas menemukan 21 siswa dari satu sekolah menengah atas yang sama sedang nongkrong di warung Terminal Mogang.

Para siswa tersebut dibawa ke Polsek Palipi untuk pendataan dan pemeriksaan barang bawaan.

Kapolsek melalui Bripka Jariahman Saragih memberikan pembinaan tentang pentingnya menghargai pengorbanan orang tua.
Siswa diberikan hukuman fisik berupa push-up oleh kepala sekolah dan Polsek Palipi.
Kepala sekolah akan menginformasikan kejadian ini kepada orang tua untuk pembinaan lanjutan.

Kepala sekolah mengapresiasi tindakan Polsek Palipi dan berharap sinergi ini terus berlanjut untuk menciptakan lingkungan pendidikan yang aman dan kondusif.

(Ranto.S)

Redaksi Mata Lensa

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *